Festival Pendidikan Rumah -Fesper 2015-, berkesankah? Banget!

Fattah menyanyikan OST Fesper

OST Fesper

Le ole ole, le ole ole, Fesper 

Ayo, ayo kita berkumpul
Berkumpul bersama-sama

Bermain, belajar, gembira
Bersama kawan semua

Fesper ceria, hei
Selalu bahagia dan penuh cerita
Fesper seru, hei
Selalu ditunggu mari berbagi ilmu
Yei, yei, yei, yei

Aku, kamu, dia, kita berbeda
Walaupun berbeda kita tetap bersama
Aku, kamu, dia, kita berbeda
Walaupun berbeda kita tetap bahagia.

Kombinasi alam yang indah bebas polusi, keluarga dengan visi dan misi yang sama, anak-anak yang dibesarkan oleh keluarga yang memutuskan untuk mendidik, mengajar, dan mengasuh anak sendiri, ayah yang tidak canggung dan tidak ragu turun tangan mengerjakan pekerjaan domestik, niat untuk melakukan zero waste demi bumi, berkemah minim sampah, bebas asap rokok, minim makanan dibungkus plastik, panitia yang bekerja keras hanya melayani tak harap kembali, peserta yang berkomitmen mendukung visi dan misi acara, peserta yang beragam latar belakang suku, agama, ras, antar golongan, pengisi acara dan kegiatan yang senilai dengan panitia dan peserta; seolah berkata padaku, apa lagi sih yang lebih sempurna dari semua itu? Ya, itulah Fesper 2015 di Cibodas tanggal 11 - 13 Agustus 2015 yang kami ikut beberapa saat lalu.

Dimulai dengan menyanyikan Indonesia Raya dan berdoa, ditutup dengan berdoa pula, acara yang ketuanya Mohammad Siddiq ini sarat dengan acara, baik untuk para orangtua homeschooling, dan yang pasti lebih banyak lagi acara untuk subyek dari acara ini, yaitu anak-anak homeschooling. Diadakan di Golf Park Cibodas, Jawa Barat, acara sengaja dilaksanakan di hari kerja, salah satunya agar pergi dan pulang kemacetan tidak separah hari libur, walau pun entah mengapa, jalur ke Puncak selalu kurang bersahabat. 

Tidak tampak semua dan belum datang semua, tapi beginilah kurang lebih banyaknya peserta #Fesper2015.
Gambar dari sini.
Fesper kali ini adalah Fesper ke tiga setelah sebelumnya di tahun 2013 di Yogya, tahun 2014 di Salatiga. Peserta Fesper 2015 nyaris 500 orang besar, kecil, dari kakek dan nenek yang cucunya adalah peserta, sampai bayi usia 2 bulan berkumpul, dan jumlah ini setiap tahun bertambah. Ada muka-muka lama, dan lebih banyak lagi muka-muka baru. Dari Sumatra ada yang dari Payakumbuh, Palembang, Pekanbaru, Lampung, di Jawa dari Yogya, Semarang, Malang, Surabaya; dari Bali juga ada, dari Pontianak di Kalimantan, dan dari Kendari di Sulawesi. Keluarga kami sendiri tahun ini adalah partisipasi yang ke dua. Kali ini kami datang bertiga saja: aku, suamiku Ican, dan Fattah, karena Fari dan Amira sudah bekerja. Setahun yang lalu Amira ikut bersama kami, sementara Fari tidak dapat hadir karena urusan kuliahnya.

Hamparan tenda besar kecil, diambil dari dusun 1.
Gambar dari sini
Punya tiga anak homeschooling, dua -Fari dan Amira- sudah bekerja, adalah sebuah kehormatan untuk datang ke setiap pertemuan keluarga homeschooling apa pun, untuk berbagi dan memberi semangat, juga untuk belajar, bukan saja karena kami masih ada si bungsu Fattah, tapi dengan semangat belajar dari buaian sampai liang lahat, setiap perjumpaan selalu ada ilmu baru yang kami pelajari.

Acara untuk para orangtua adalah acara berbagi dari para pakar seperti suami istri Dodik MariyantoSepti Peni, Aar Sumardiono dari Rumah Inspirasi yang kebetulan istrinya Mira Julia alias Lala, juga adalah pembawa acara Fesper ini, dan diikuti oleh berbagi dari teman yang lain. Acara-acara ini diselingi oleh diskusi kelompok yang akhirnya menghasilkan masukan yang lebih banyak lagi untuk dibagi di akhir sesi. Ada juga sesi kecil yang tidak ada dalam acara yang diadakan spontan di dusun-dusun yang sudah dibagi panitia. Oh ya, peserta dibagi dalam 12 dusun yang terdiri dari 11 - 12 keluarga. Diskusi kecil yang terjadwal diikuti oleh 2 dusun yang pembagiaannya sudah diacak agar setiap diskusi selalu dengan keluarga dari dusun yang berbeda.

Workshop pembuatan roket air.
Gambar dari sini.
Acara untuk anak, tentu lebih banyak lagi, karena untuk merekalah acara ini diselenggarakan. Beragam acara diselenggarakan oleh beberapa komunitas, dibantu oleh free-lancer. Ada pengamatan langit malam -karena pas malam-malam itu ada hujan meteor Perseid-, workshop teleskop, pengamatan matahari, workshop pembuatan roket air, pengamatan alam, panahan, atletik, sepakbola, handball, art with nature, melukis boneka kayu dari Kaya Kayu, bermain dengan tanah liat, aneka permainan tradisional seperti gobak sodor, lompat karet, tongkat bambu, congklak, pazel, ular tangga, pohon dan kelinci. Ini yang kami suka dari setiap acara kumpul keluarga homeschooling; semua outdoor, melatih motorik anak, bermain bersama, melibatkan alam.

Berkemah minim sampah? Mengapa tidak.
Gambar dari sini.
Yang membanggakan buatku dan buat kami, Fesper 2015 ini dibuat minim sampah! Tidak mudah memang, tapi demi bumi yang lebih baik bagi anak-cucu, masakan kita tidak mau memperjuangkannya? Adalah Meli dan Inu, pihak yang suka mendokumentasikan pengalamannya di Jirowes, yang tidak lelah membimbing dan mengawal tim zero waste panitia untuk memastikan pembelajaran tentang cinta lingkungan dapat berjalan di Fesper 2015. 

Di malam api unggun yang diselenggarakan di malam ke dua, ada pentas anak yang menampilkan macam-macam kebolehan anak-anak. Ada nyanyi, menari, Tae Kwon Do, Wushu, Capoeira, drama, bahkan ada yang mendalang. Seru, penuh gelak tawa, haru dengan kerja keras anak-anak, membesarkan hati. Hujan mengiri pentas anak sebelum api unggun, tapi saat api unggun hujan reda sehingga kami bisa menyaksikan api disulut, sambil bernyanyi bersama, dimeriahkan dengan hadirnya Anyi dan Ibut dari Komunitas Peduli Musik Anak, dan, yang juga seru seperti tahun lalu, kak Aio Dongeng @aiodongeng juga hadir mendongeng untuk kami.

Di akun twitter aku tulis beberapa kesanku tentang Fesper 2015. Salah satunya Fesper itu merayakan kebebasan pilihan, keragaman khas Indonesia, ramahnya alam dan kegiatan outdoor, dan uniknya manusia. Di Fesper bisa disaksikan betapa mudah bergaul dan berkawannya anak di usia berapa pun, bahkan balita yang sehari-hari masih lengket dengan orangtua mereka terutama ibu. Anak-anak puas bermain dari mulai membuka mata, sampai malam tiba, bahkan anak-anak pra remaja seperti Fattah, sebagian besar tidak mau tidur setenda dengan para orangtua, bahkan begadang bermain dan ngobrol sampai menjelang pagi, tidak mau cepat berpisah dengan sahabat.

Acara kumpul keluarga seperti ini sungguh merupakan hal yang refreshing buat kami yang sudah tidak punya anak balita lagi. Mendengar suara tangis di sana sini, kepolosan anak balita, anak-anak yang masih jalan tertatih-tatih, yang masih polos, lucu, menggemaskan, membawa kenangan kami ke masa anak-anak kecil dahulu. Fattah juga suka sekali balita, batita, bahkan bayi baru lahir, dan selalu mengungkapkan keinginannya untuk punya adik lagi. Ican yang rambutnya dibiarkan putih karena uban dan sering dipanggil kakek, eyang, atau inyik oleh peserta dari Payakumbuh, adalah bukti nyata bahwa kami memang sudah menuju ke arah grandparenthood yang sering merindukan balita, batita, bahkan bayi. Umur memang tidak ke mana-mana. Ha, ha, ha.

Pagi menjelang acara usai ada expo anak yang menampilkan karya anak, ada suara anak sebagai wadah anak berpresentasi, dan sebelum dan di sela-selanya masih lanjut beberapa acara anak. Seperti Fesper 2014, Fattah kali ini juga ikut serta di acara suara anak, dan bentuknya pun masih sama yaitu presentasi, dengan tema favoritnya yaitu tema mobil. Tinjauannya tentang 10 Mobil Jepang Terkeren tertulis di blognya, kemudian dituangkan dalam bentuk presentasi.

Pulang dari Fesper 2015 kepala dan hati penuh dengan kebahagian, rasa optimisme yang terbawa ke mana-mana. Bagi yang ingin tahu detil, silakan ke group facebook KELUARGA FESPER 2015 yang terbuka untuk umum. Berjejaring -yang sangat perlu dalam hal apa pun termasuk melaksanakan homeschooling- menjadikan Fesper penting dan wajib dikunjungi keluarga homeschooling setiap diadakannya setiap tahun. Seperti gading yang tak retak, bagaimana pun penyelenggaraannya, Fesper akan terus diperbaiki agar dapat maksimal sebagai salah satu ladang ilmu bagi keluarga homeschooling. Sampai jumpa di Fesper 2016. Semoga kami bisa datang dalam tim yang lengkap. 

Comments

Popular Posts